Polsek Kutabuluh Antisipasi Kebakaran Lahan, Tekan Potensi Karhutla di Desa Rih Tengah
Karo – Polsek Kutabuluh melalui patroli intensif dan respons cepat kembali mengantisipasi potensi kebakaran lahan di wilayahnya. Pada Senin(21/10/2024) malam, personel Polsek Kutabuluh, melakukan pengecekan terhadap dua titik api yang terdeteksi di Desa Rih Tengah, Kecamatan Kutabuluh, Kabupaten Karo.
Kapolsek Kutabuluh, AKP Poltak Hutahean, melaporkan bahwa berdasarkan informasi dari Aplikasi Lancang Kuning, terdapat titik api di sekitar tempat pembuangan sampah umum (TPU) desa tersebut. Tim yang terdiri dari Piket SPKT dan Patroli bersama Kepala Desa Rih Tengah, Sariana Br. Karo, dan Ketua Masyarakat Peduli Api (MPA) Sariono Sembiring segera turun ke lokasi untuk menindaklanjuti laporan tersebut.
“Saat tiba di lokasi, titik api merupakan loaksi pembuangan sampah, yang sudah menunjukkan tanda tanda kebakaran dengan sisa sisa api yang masih menyala. Kami segera melakukan pemadaman dengan alat seadanya untuk memastikan api benar benar padam,” ungkap AKP Poltak Hutahean.
Tindakan cepat yang dilakukan oleh Polsek Kutabuluh dan warga setempat berhasil memadamkan api dan mencegah kebakaran lahan yang lebih luas, mengingat keadaan yang sudah malam yang sangat potensi tidak terpantau masyarakat. “Langsung kita padamkan, karena ini sangat potensi bisa menyebar”, kata Kapolsek.
Selain memadamkan sisa api, Polsek Kutabuluh juga memberikan imbauan kepada perangkat desa dan masyarakat setempat untuk lebih waspada terhadap pembakaran sampah, terutama mengingat wilayah tersebut memasuki musim kemarau.
“Kami meminta masyarakat Desa Rih Tengah untuk tidak lagi membakar sampah sembarangan karena ini dapat memicu kebakaran yang lebih besar, terutama saat musim kemarau” tambah AKP Poltak Hutahean.
Dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Polsek Kutabuluh terus berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk tim MPA dan masyarakat. Pihaknya berkomitmen untuk terus memantau potensi titik api yang terdeteksi melalui aplikasi monitoring dan merespons dengan cepat guna menjaga wilayah tetap aman dari ancaman Karhutla.
Dengan langkah langkah antisipatif ini, Polsek Kutabuluh berharap masyarakat dapat lebih peduli terhadap lingkungan dan berperan aktif dalam pencegahan kebakaran.
#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspolrestanahkaro