Polres Tanah Karo Ikuti Upacara Harkitnas 117 Tahub di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Karo
Kabanjahe, Karo – Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 yang mengusung tema “Bangkit Bersama Wujudkan Indonesia Kuat”, Polres Tanah Karo turut ambil bagian dalam upacara bendera yang digelar di Lapangan Kantor Bupati Karo, Selasa (20/5) pagi, sekitar pukul 07.45 WIB.
Upacara berlangsung khidmat dan dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Karo, Komando Tarigan, S.P., serta dihadiri oleh unsur Forkopimda Kabupaten Karo, para kepala OPD, tokoh masyarakat, pelajar, serta jajaran TNI-Polri. Kapolres Tanah Karo diwakili Kabag Log Kompol Jokner Malau yang turut hadir mengikuti jalannya upacara hingga selesai.
Dalam amanatnya, Wakil Bupati Karo Komando Tarigan, S.P., menyampaikan bahwa momentum Hari Kebangkitan Nasional harus menjadi pengingat akan pentingnya semangat persatuan, perjuangan, dan kebersamaan dalam membangun bangsa yang lebih kuat.
“Di tengah berbagai tantangan, kita harus tetap bersatu, bangkit bersama dan percaya pada kekuatan bangsa ini. Kebangkitan bukan hanya soal masa lalu, tetapi juga tentang bagaimana kita mengisi kemerdekaan dengan kerja keras dan dedikasi untuk Indonesia yang lebih maju dan kuat,” ucapnya.
Senada dengan hal tersebut, Kabag Log Polres Tanah Karo Kompol Jokner Malau menyampaikan bahwa nilai nilai kebangkitan nasional relevan untuk terus dihidupkan, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Kami dari Polres Tanah Karo turut mendukung semangat Hari Kebangkitan Nasional dengan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, serta mempererat sinergi lintas sektor demi Karo dan Indonesia yang kuat,” ujarnya.
#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspolrestanahkaro