Gotong Royong Bersama di Desa Jaranguda, Polsek Simpang Empat Ajak Warga Jaga Kebersihan dan Kamtibmas

Gotong Royong Bersama di Desa Jaranguda, Polsek Simpang Empat Ajak Warga Jaga Kebersihan dan Kamtibmas

Karo – Polsek Simpang Empat menggelar kegiatan gotong royong bersama di Desa Jaranguda, Kecamatan Merdeka, Kabupaten Karo, Jumat(18/10/2024) pagi. Kegiatan ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk aparatur pemerintahan desa, BPD, dan warga setempat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Merdeka Elsa Br. Surbakti yang diwakili oleh Sekretaris Camat (Sekcam) Merdeka, Jack Lesmana Barus, beserta anggota. Kapolsek Simpang Empat AKP Dedy Syahputra Ginting, S.H, diwakili oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Denny Andrias, juga ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Kepala Desa Jaranguda Elisa Sinuraya, S.H, bersama perangkat desa dan anggota BPD Desa Jaranguda, turut serta dalam gotong royong tersebut.

Kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk membersihkan lingkungan di sekitar Desa Jaranguda agar lebih bersih, nyaman, dan sehat. Setelah kegiatan, area seputar desa terlihat lebih tertata dan bebas dari sampah.

Dalam kesempatan ini, Bhabinkamtibmas Aiptu Denny Andrias menyampaikan pesan kepada warga untuk terus menjaga kebersihan di lingkungan rumah masing masing. Selain itu, ia juga mengimbau agar masyarakat bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) demi menciptakan desa yang aman dan nyaman.

“Kebersihan adalah tanggung jawab kita bersama, begitu juga dengan keamanan. Mari kita saling bekerja sama untuk menjaga Desa Jaranguda agar tetap bersih dan aman,” pesan Aiptu Denny.

Dengan adanya kegiatan gotong royong ini, diharapkan semakin mempererat hubungan antara masyarakat, pemerintah, dan pihak kepolisian dalam menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan.

#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspolrestanahkaro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *