Personel Polres Tanah Karo Ikuti Ujian Psikologi Pemegang Senpi Dinas
Karo – Puluhan personel Polres Tanah Karo mengikuti ujian psikologi yang diselenggarakan oleh Bagian Psikologi (Bag Psi) Biro SDM Polda Sumut di Aula Pur Pur Sage, Polres Tanah Karo, hari ini, Selasa(15/10/2024). Kegiatan ini merupakan persyaratan wajib bagi personel yang memegang senjata api dinas, guna memastikan kelayakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Kabag SDM Polres Tanah Karo, AKP Alfian Arbi, S.H, menjelaskan bahwa ujian psikologi ini dilaksanakan secara rutin setiap tahun. “Kegiatan ini bertujuan agar personel yang memegang senpi dinas benar benar dalam kondisi sehat secara mental dan sesuai dengan aturan yang berlaku, sehingga dapat melaksanakan tugas dengan baik dan bertanggung jawab,” jelasnya.
Ujian tahunan ini menjadi bagian dari evaluasi berkelanjutan terhadap kesiapan mental personel di lapangan.
Selain itu, Waka Polres Tanah Karo Kompol Zulham, S.H, M.H, M.M, juga turut hadir dan mengawasi jalannya ujian ini. Kehadirannya memastikan bahwa proses ujian berjalan dengan lancar dan sesuai standar yang telah ditetapkan.
Ujian ini diikuti dengan serius oleh personel karena menjadi salah satu indikator penting dalam penentuan kelayakan pemegang senpi dinas. Hasil dari ujian psikologi ini akan menjadi bahan evaluasi dan pertimbangan bagi Polres Tanah Karo dalam distribusi senjata api kepada personel yang bertugas di lapangan.
Kegiatan berlangsung dengan tertib, dan seluruh personel mengikuti prosedur ujian dengan disiplin tinggi.
#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspolrestanahkaro