Polsek Kutabuluh Himbau Warga Desa Siabang Abang untuk Waspada Terhadap Cuaca Ekstrem
Karo — Menyikapi tingginya curah hujan yang melanda wilayah Kecamatan Kutabuluh, Kabupaten Karo, Bhabinkamtibmas Polsek Kutabuluh, Aiptu Harmonis Ginting, melakukan langkah preventif dengan memberikan himbauan kepada masyarakat Desa Siabang Abang. Kegiatan ini berlangsung Jumat(25/10/2024) mulai pukul 10.30 WIB dan berjalan dengan lancar.
Aiptu Harmonis Ginting menyampaikan pentingnya kewaspadaan, khususnya bagi warga yang tinggal di dekat aliran sungai dan daerah rawan longsor. “Curah hujan yang tinggi meningkatkan risiko longsor dan banjir. Kami mengimbau warga untuk lebih berhati-hati dan segera melaporkan jika ada tanda-tanda pergerakan tanah,” jelasnya saat berdialog dengan warga.
Sebagai daerah yang memiliki banyak tebing dan sungai, Desa Siabang Abang memang rentan terhadap bencana alam. Langkah ini dilakukan untuk mencegah timbulnya korban serta meminimalisir kerugian material.
Kapolsek Kutabuluh, AKP Poltak Hamonangan, S.H., menyatakan bahwa himbauan tersebut merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk melindungi warga dari ancaman bencana alam yang kerap terjadi di musim hujan. “Kami berharap masyarakat lebih sigap dalam mengantisipasi potensi bahaya lingkungan, demi keselamatan bersama,” tambahnya.
Dengan adanya himbauan ini, masyarakat diharapkan semakin waspada dan siap menghadapi cuaca ekstrem yang dapat terjadi sewaktu-waktu.
#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspoltestanahkaro
#pesikapkutakemulihenta