Polsek Mardingding Gatur Lalin Pagi, Bantu Pelajar Sekolah Menyebrang

Karo – Pengaturan jalan di pagi hari atau strong point Pagi merupakan kewajiban setiap anggota Polri, sebagai bentuk wujud pelayanan polri kepada masyarakat sehingga untuk mewujudkan kelancaran keselamatan dan ketertiban lalu lintas khususnya di awal pagi.

Dalam melaksanakan kewajiban tersebut, personil Polsek Mardingding, Kamis(16/11/2023) pagi, melaksanakan Gatur Lalin pagi di depan Sekolah SD Negeri Lau Baleng Kec. Lau Baleng.

Pengaturan pagi atau strong point tersebut dilakukan sebagai salah satu langkah guna meminimalisir terjadinya laka lantas dan pelanggaran lalu lintas di pagi hari, khususnya di area persekolahan sehingga kamseltibcarlantas dapat terwujud.

Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, S.H, S.I.K, M.M, CPHR, CBA melalui Kapolsek Mardingding AKP Donal Tambunan, S.H, menjelaskan kegiatan Gatur pagi ini rutin dilaksanakan setiap hari oleh anggotanya saat masyarakat khususnya anak sekolah berangkat ke sekolah, yang perlu mendapat perhatian agar tetap terpelihara Kamtibcar Lantas dan mencegah laka lantas.

“Kegiatan Gatur pagi ini merupakan wujud pelayanan Polri kepada masyarakat utamanya warga masyarakat pengendara dan pejalan kaki, kegiatan ini juga sebagai ajang untuk mendekatkan diri dan juga sebagai kesempatan menyampaikan pesan Kamtibmas pada masyarakat, sehingga masyarakat taat dengan aturan hukum dan merasa aman serta nyaman karena Polri akan selalu berada ditengah tengah masyarakat”, pungkas Kapolsek.

#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *