Satgas Preventif Gelar KRYD Jelang Operasi Ketupat Toba 2025, Pastikan Keamanan Masyarakat
Karo – Menjelang pelaksanaan Operasi Ketupat Toba 2025, Satgas Preventif Polres Tanah Karo melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) guna mengantisipasi gangguan kamtibmas serta memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kegiatan ini berlangsung pada Senin(24/03/2025), mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai, dengan fokus patroli di dua lokasi utama, yaitu Pajak Singa, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, serta Pengadilan Negeri Karo, yang saat itu sedang melaksanakan sidang.
Kasat Samapta Polres Tanah Karo selaku Kasatgas 2 Preventif, AKP Jonni H. Damanik, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan kondisi yang aman dan kondusif menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Patroli Dialogis dan Pengamanan Lalu Lintas
Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan berbagai upaya pencegahan, di antaranya Patroli dialogis untuk mencegah aksi pencurian serta tindak kriminal lainnya, Pengaturan lalu lintas di persimpangan jalan guna mengurai kemacetan, Mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban, Menyampaikan imbauan kamtibmas, termasuk kewaspadaan terhadap peredaran narkoba, Dialog dengan warga terkait potensi pungutan liar (pungli) dan aksi premanisme dan Mengedukasi masyarakat agar segera melapor ke Call Center 110 jika menemukan tindak kejahatan.
AKP Jonni H. Damanik menegaskan bahwa selama pelaksanaan KRYD, situasi tetap aman dan terkendali. “Kami memastikan seluruh aktivitas masyarakat, terutama di bulan suci Ramadan dan menjelang Idul Fitri, dapat berjalan dengan lancar dan kondusif,” ungkapnya.
Polres Tanah Karo berkomitmen untuk terus meningkatkan patroli dan pengamanan guna memberikan rasa aman bagi masyarakat, terutama dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H.
#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro