Satlantas Polres Tanah Karo Mengoptimalkan Pengaturan Lalu Lintas Pada Malam Idul Adha 1445 H

Satlantas Polres Tanah Karo Mengoptimalkan Pengaturan Lalu Lintas Pada Malam Idul Adha 1445 H

Karo – Menjaga kelancaran arus lalu lintas di jalur wisata pada akhir pekan dan hari libur nasional selalu menjadi tantangan bagi Satlantas Polres Tanah Karo. Dalam upaya memastikan arus kendaraan wisatawan di wilayah hukum Polres Tanah Karo tetap lancar dan aman, personel Satlantas telah melakukan berbagai langkah preventif dan strategis. Namun, upaya ini bukan tanpa hambatan.

Setiap akhir pekan dan hari libur nasional, seperti yang terlihat pada Minggu (16/06/2024), jajaran personel Satlantas disiagakan di pos pos rawan kemacetan di jalur wisata Berastagi. Mulai dari Bakaran Jagung Penatapan Berastagi hingga jalan-jalan protokol Kota Berastagi, petugas lalu lintas berjaga untuk mengantisipasi peningkatan arus kendaraan wisatawan. Langkah ini patut diapresiasi, mengingat tingginya volume kendaraan yang melintas di kawasan wisata ini.

Rutinitas ini tidak hanya dilakukan untuk menciptakan kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas), tetapi juga sebagai bentuk pelayanan optimal dari Polres Tanah Karo kepada masyarakat. Personel ditempatkan di titik titik rawan kemacetan sepanjang jalur wisata, dari perbatasan Karo – Deli Serdang menuju Kota Berastagi. Penempatan ini tentu didasarkan pada analisis lalu lintas yang matang, namun tetap dengan disesuaikan dengan kondisi di lapangan.

Kasat Lantas Polres Tanah Karo AKP Rabiah Adawiyah Hasibuan, menegaskan bahwa pihaknya siap melakukan rekayasa atau pengalihan arus lalu lintas jika diperlukan. Fleksibilitas dalam penanganan arus lalu lintas ini menunjukkan kesigapan dan kesiapan personel Satlantas dalam menghadapi situasi tak terduga.

Dan juga menjelang malam takbiran Idul Adha 1455 H, pihaknya juga meningkatkan imbauan untuk mematuhi aturan lalu lintas dan menjaga ketertiban.

“Mengantisipasi perayaan malam takbiran yang biasanya diiringi dengan peningkatan aktivitas masyarakat di jalan, kami dari Satlantas Polres Tanah Karo mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap mematuhi aturan berlalu lintas dan bersama menjaga ketertiban selama malam perayaan takbiran Idul Adha”, kata Kasat Lantas.

Dilanjutkannya, bahwa jajarannya terus berupaya keras mengatur arus lalu lintas di jalur wisata, namun, dirijya juga tetap berharap dengan proaktif masyarakat untuk tetap mematuhi aturan yang ada.

“Tentunya, dengan kerjasama yang baik, saya berharap lalu lintas di jalur wisata dapat tetap lancar dan aman, tidak hanya pada akhir pekan dan hari libur nasional, tetapi juga pada momennmomen penting lainnya seperti malam takbiran Idul Adha”, ucapnya.

#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspolrestanahkaro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *