Satlantas Polres Tanah Karo Tertibkan Pusat Pasar Kabanjahe, Arus Lalu Lintas Lancar dan Kondusif

Satlantas Polres Tanah Karo Tertibkan Pusat Pasar Kabanjahe, Arus Lalu Lintas Lancar dan Kondusif

 

Tanah Karo, 7 Mei 2025 — Untuk menciptakan ketertiban dan kelancaran di kawasan pusat perekonomian masyarakat, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tanah Karo melaksanakan kegiatan pengamanan dan penertiban di Pusat Pasar Kabanjahe, tepatnya di Jalan Kapten Bangsi Sembiring, Rabu pagi (7/5).

Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WIB tersebut melibatkan sepuluh personel Satlantas Polres Tanah Karo di bawah pimpinan Kasat Lantas AKP Rabiah Adawiyah Hasibuan, SH.melalui Kanit Patroli Lalulintas IPDA Herwansyah dan team patroli.

 

Dalam pelaksanaannya, petugas melakukan pengaturan lalu lintas untuk mencegah kemacetan, menyampaikan himbauan kepada masyarakat melalui publik adres atau pengeras suara keliling, melakukan penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas, serta berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Kabupaten Karo terkait pengelolaan area parkir di sekitar pasar.

 

Kasat Lantas AKP Rabiah Adawiyah Hasibuan menyampaikan bahwa situasi lalu lintas selama kegiatan berlangsung terpantau aman, tertib, dan lancar. “Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menjaga kenyamanan masyarakat, khususnya para pedagang dan pengunjung pasar,” ujarnya.

 

Satlantas Polres Tanah Karo berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat guna menciptakan keamanan dan ketertiban, khususnya di titik-titik strategis yang rawan kemacetan.

 

#turjawali

@polantaskaro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *