Seser Jalan Raya Malam Hari, Satuan Lalu Lintas Polres Tanah Karo Intensifkan Patroli Bluelight

Karo – Personil Satlantas Polres Tanah Karo melaksanakan Patroli Bluelight ke jalur jalur jalan raya Kota Kabanjahe, untuk menjaga kondusifitas khususnya pada malam hari, Selasa(31/10/2023) pukul 00.00 WIB.

Patroli Bluelight atau patroli dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru dilaksanakan dari malam hingga dini hari, dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif, mengantisipasi gangguan lalu lintas dan kejahatan jalanan 3C di malam hari.

Hal tersebut dikatakan Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, S.H, S.I.K, M.M, CPHR, CBA, melalui PLT. Kasat Lantas Iptu Taruli Silalahi, S.H. Kasat mengatakan kegiatan patroli ini difokuskan pada sasaran daerah rawan kejahatan, laka lantas dan objek vital serta lokasi rawan lainnya.

“Kegiatan ini rutin dilaksanakan personel piket Satlantas, setiap malamnya, untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya pelanggaran lalu lintas, laka lantas dan tindak kejahatan, khususnya kejahatan di jalanan pada malam hari hingga dini hari”, kata Kasat.

Lanjutnya, hal tersebut merupakan tindakan preventif dan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melihat kegiatan patroli melalui ciri khas dari menyalakan lampu biru pada malam hari.

Disampaikannya juga, Patroli Bluelight adalah kegiatan rutin Kepolisian yang ditingkatkan, dengan dengan tujuan agar masyarakat tahu akan ada kehadiran polisi sehingga merasa aman dan nyaman. “Jadi dengan giat mobile Bluelight Patrol, masyarakat merasakan aman dan nyaman dikarenakan kehadiran Polri”, tutup Kasat.

#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *