Wujud Nyata Hadir Tengah Masyarakat, Polres Tanah Karo Rutinkan Strong Point Pagi

Wujud Nyata Hadir Tengah Masyarakat, Polres Tanah Karo Rutinkan Strong Point Pagi

 

Karo – Personil Polres Tanah Karo merutinkan kegiatan strong point pagi (pengaturan lalu lintas). Kegiatan ini dilaksanakan di setiap persimpangan dan jalur jalur rawan padat kendaraan, di Kecamatan Kabanjahe Kab. Karo, Kamis(01/02/2024) pukul 06.45 WIB.

Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, S.H, S.I.K, M.M, CPHR, CBA, menyampaikan bahwa kegiatan strong point ini rutin dilaksanakan dalam upaya mewujudkan kehadiran personil Polisi di tengah masyarakat.

 

“Strong point dilaksanakan setiap pagi di seluruh titik lokasi pusat keramaian masyarakat seperti pasar, pertokoan, juga di titik rawan macet dan rawan lakalantas, serta lokasi persekolahan. Ini kita laksanakan sebagai upaya mewujudkan kehadiran polisi di tengah tengah masyarakat”, kata Kapolres.

 

Tidak hanya Polres, segenap jajaran Polsek juga melaksanakan kegiatan serupa, dalam rangka untuk memaksimalkan dan mengoptimalkan kegiatan pelayanan kepolisian terhadap seluruh lapisan warga masyarakat.

 

“Kita berharap dengan adanya program Strong Point ini dapat mengoptimalkan pelayanan kepolisian terhadap seluruh lapisan warga masyarakat, apakah pengemudi, pengendara, pedagang, karyawan, pegawai kantoran, anak sekolah, dan sebagainya dengan demikian stabilitas kamtibmas dapat terus terjaga dengan baik”, jelas Kapolres.

 

#polrestanahkaro

#kapolrestanahkaro

#humaspolrestanahkaro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *